WELCOME TO

OLKIM UNESA 2024

Lomba Bidang Kimia Terbesar di Indonesia Untuk SMA/MA/SMK sederajat 

Yuk berkenalan dengan OLKIM Unesa!

OLKIM Unesa adalah kompetisi kimia yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Kimia Universitas Negeri Surabaya. Setiap tahun, kompetisi ini diadakan dan sudah berjalan hampir 30 tahun, melahirkan banyak juara kimia hebat. OLKIM Unesa juga menjadi tempat bagi peserta didik SMA/MA/SMK sederajat untuk mengasah minat dan bakatnya dalam bidang kimia.

Kenapa Harus Ikut OLKIM Unesa?

Hadiah Jutaan Rupiah

Sertifikat Nasional

Silver Ticket

Intip keseruan OLKIM Unesa 2023!

Hadiah yang bisa Kamu dapatkan di OLKIM Unesa!

JUARA 1

Rp4.500.000 + TROFY + PIALA BERGILIR KEMENDIKBUD + SILVER TICKET

JUARA 2

Rp3.500.000 + TROFY + PIALA BERGILIR GUBERNUR JAWA TIMUR + SILVER TICKET

JUARA 3

Rp2.500.000 + TROFY + PIALA BERGILIR WALIKOTA SURABAYA + SILVER TICKET

JUARA HARAPAN 1

Rp1.200.000 + TROFY + PIALA BERGILIR REKTOR UNESA

JUARA HARAPAN 2

Rp800.000 + TROFY + PIALA BERGILIR JURUSAN KIMIA

Syarat untuk mengikuti OLKIM Unesa:

Biaya Pendaftaran

GELOMBANG 1
Daftar 1 tim = Rp85.000,- per tim; Daftar 2-3 tim = Rp75.000,- per tim; Daftar 4 tim = Rp85.000,- per tim dengan gratis 1 tim
GELOMBANG 2
Daftar 1 tim = Rp95.000,- per tim; Daftar 2-3 tim = Rp85.000,- per tim; Daftar 4 tim = Rp95.000,- per tim dengan gratis 1 tim

Promo Spesial: Daftar 4 Tim, Gratis 1 Tim!

Ayo ikuti OLKIM Unesa dan manfaatkan promo spesial ini! Daftarkan 4 tim dari sekolahmu, dan dapatkan kesempatan untuk mendaftarkan 1 tim lagi secara gratis. Ini adalah kesempatan emas untuk meningkatkan peluang sekolahmu meraih kemenangan! Jangan sampai terlewatkan!

Fasilitas yang kamu dapatkan di OLKIM Unesa

Langkah Mudah untuk Mendaftar OLKIM Unesa!

Registrasi
Peserta melakukan registrasi melalui website olkimunesa.com pada menu "DAFTAR SEKARANG!!!"
Melakukan Pembayaran
Setelah registrasi, peserta bisa melakukan pembayaran

Pembayaran dapat dilakukan baik secara online (transfer) maupun secara offline (langsung)

Mengunggah Bukti Pembayaran
Peserta mengunggah bukti pembayaran
  • Setelah membayar, peserta mengunggah bukti pembayaran.
  • Kemudian peserta melakukan konfirmasi pembayaran kepada panitia di setiap wilayahnya 
  • Verifikasi pembayaran oleh panitia selambat-lambatnya 1 x 24 jam
Mengisi Data Peserta & Sekolah
Setelah pembayaran terverifikasi, peserta dapat melanjutkan mengisi data diri
  • Ketika pembayaran telah terverifikasi, peserta dapat melanjutkan pendaftaran dengan login kembali pada menu "DAFTAR" di website olkimunesa.com
  • Kemudian memasukkan email dan password yang telah didaftarkan
  • Melengkapi data-data peserta dan sekolah
Cetak Kartu Peserta
Tahap terakhir yakni cetak kartu peserta
  • Setelah semua data-data terisi, tahap terakhir yakni cetak kartu peserta
  • Setelah kartu peserta tercetak, pendaftaran tekah selesai dan telah dinyatakan resmi menjadi peserta OLKIM Unesa
  • Simpan kartu dengan baik

Hubungi Kami: Narahubung PJ Wilayah

Butuh informasi lebih lanjut? Hubungi Penanggung Jawab (PJ) Wilayah kami di bawah ini:

Lokasi:
Jl. Komplek Universitas Negeri Surabaya Gedung D1, Jl. Ketintang, Ketintang, Kec. Gayungan, Surabaya, Jawa Timur 60231